Minggu, 11 November 2012

Single Terbaru Agnes Monica Eksklusif hanya untuk Pengguna simPATI

Jakarta, 9 November 2012
Sebagai salah satu bentuk apresiasi kepada seluruh pelanggan simPATI serta untuk mendukung kemajuan musik Indonesia, Telkomsel meluncurkan single terbaru Agnes Monica yang bisa didapatkan dalam bentuk FULL TRACK SONG melalui *999#. Single ini eksklusif hanya untuk pengguna simPATI dan tidak bisa dimiliki nomor prabayar lainnya. Single terbaru Agnes Monica ini GRATIS, pelanggan simPATI hanya akan dikenakan biaya internetan untuk men-download lagu sesuai tarif normal/paket internet yang digunakan.

Pelanggan juga bisa menikmati NSP single terbaru Agnes Monica dengan mengakses *999# atau kirim SMS ketik MUDA ke 1212. Para penggemar Agnes Monica termasuk Twitter followernya yang hampir mencapai 6 juta pun bisa dengan mudah mendapatkan single ini dengan menggunakan nomor simPATI.

Demi kenyamanan pelanggan, di penghujung tahun 2012, kartu perdana simPATI  dengan tag line-nya “My simPATI My Style”, kembali memberikan berbagai variasi paket data, diantaranya:

·       Paket internetan sebesar 3,5 GB seharga Rp 100.000 untuk 45 hari
·       Paket internetan sebesar 2 GB seharga Rp 60.000 untuk 30 hari

Semua pilihan paket ini dapat dinikmati oleh pelanggan simPATI cukup dengan menghubungi *999# dan pastikan telah berada di jaringan 3G. Selain itu, pelanggan simPATI juga dapat langsung merasakan asyiknya chatting, browsing, social networking, email, upload  dan download dengan koneksi tercepat hingga 7.2 Mbps di ponsel.

Untuk menjamin kelancaran segala aktivitas mobile lifestyle pengguna simPATI dalam mengakses data, Telkomsel telah menyiapkan akses bandwidth internet berkapasitas 20 Gbps serta didukung dengan lebih dari 13.000 BTS 3G (Node B) yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.

Telkomsel juga memperluas program broadband city dengan target 100 kota di akhir tahun 2012. Hal ini menunjukkan bahwa Telkomsel selalu cepat tanggap terhadap tingginya animo masyarakat akan kebutuhan layanan data, baik dalam hal mengakses informasi maupun hiburan terkini.

Selasa, 06 November 2012

Sinergi Telkomsel-Samsung Percepat Penetrasi Market Smartphone di Indonesia



Jakarta, 6 November 2012
Telkomsel menjalin kerjasama strategis dengan PT Samsung Electronics Indonesia untuk mempercepat penetrasi Smartphone di Indonesia melalui sinergi aktivitas pemasaran dan penjualan.  Kerjasama yang lebih erat di antara kedua market leader ini diawali dengan penyediaan paket data khusus Galaxy Plan yang disediakan eksklusif untuk device Samsung dan didesain sesuai kebutuhan dan kenyamanan pelanggan.

Sebagai market leader industri telekomunikasi seluler di Indonesia dengan lebih dari 121 juta pelanggan, Telkomsel berkomitmen untuk memberikan layanan komunikasi dan data yang mumpuni. Dengan jumlah pelanggan data yang lebih dari 52,7 juta, sejak beberapa tahun terakhir, Telkomsel  fokus menggelar layanan broadband di seluruh Indonesia. Tak kurang dari 100 kota di Indonesia menjadi target broadband city dan jumlahnya akan terus bertambah seiring dengan kebutuhan pelanggan.

Telkomsel menyadari saat layanan data sudah menjadi basic service dalam industri selular setelah voice dan SMS. Direktur Marketing Telkomsel, Alistair Johnston menyampaikan, "Melalui jaringan 3G terbanyak di Indonesia dengan jumlah lebih dari 13.000 BTS, Telkomsel fokus untuk mengembangkan ekosistem DNA (Device, Network, Application). Samsung, mampu menyediakan device 3G untuk melayani semua segmen pelanggan Telkomsel dan leading dalam menyediakan smartphone berbasis Android."

Penandatanganan MOU ini mengukuhkan perpaduan produk dan layanan jaringan terbaik, yang tentu saja akan memberikan manfaat dan kenyamanan dalam pemenuhan kebutuhan pelanggan terhadap layanan data untuk mengeksplorasi Samsung berbasis android. Hasil kolaborasi ini diharapkan dapat menjadi solusi layanan mobile internet berkualitas dengan tarif terjangkau.

Samsung melihat bahwa pertumbuhan android smartphone sebesar 40% hingga kuartal ketiga di tahun 2012. Hal ini menunjukkan besarnya potensi pertumbuhan pengguna smartphone di Indonesia. "Telkomsel merupakan mitra strategis bagi Samsung karena memiliki jumlah pelanggan terbanyak di seluruh Indonesia serta jangkauan terluas dan jaringan berkualitas. Sehingga pengguna Samsung dapat merasakan layanan internet dengan benefit maksimal melalui paket data Galaxy Plan," ujar Andre Rompis, Vice President Mobile Phone PT Samsung Electronics Indonesia.

Sinergi Telkomsel-Samsung Percepat Penetrasi Market Smartphone di Indonesia
Sinergi yang dilakukan tidak hanya terbatas pada program bundling seperti yang sudah biasa dilakukan dengan penyediaan kartu perdana prabayar, namun juga meluas ke penyediaan paket khusus, program upgrade pelanggan Telkomsel yang masih menggunakan basic dan feature phone, program bundling khusus pelanggan kartuHalo, program training dan edukasi, sinergi channel-channel penjualan dan lain lain, yang bertujuan untuk mempercepat penetrasi smartphone dan broadband di Indonesia.

Selain penandatanganan MOU juga diluncurkan Paket Galaxy Plan yang terdiri dari 2 jenis paket, yaitu : Paket Chat&Share (CNS) dan Paket Full Galaxy Plan. Paket Chat&Share ditujukan untuk pengguna lite internet khusus social networking (Facebook dan Twitter) dan layanan chatting (Kakao Talk, Whatsapp, LINE dan Chat On) sepuasnya dengan harga terjangkau Rp 1.500 per hari atau Rp 20.000 per bulan. Sementara paket Full Galaxy Plan disediakan untuk pelanggan dengan penggunaan internet yang lebih advance. Tersedia pilihan paket hemat harian seharga Rp 2.500, paket bulanan Rp 49.000, dan paket 3 bulan Rp 125.000. Paket Galaxy Plan tersedia eksklusif di device Samsung (hanya bisa diregistrasikan dan digunakan di device Samsung). Untuk aktivasi paket, pelanggan dapat menghubungi *303*3# atau registrasi melalui SMS ke nomor 3636.

Minggu, 04 November 2012

Telkomsel Mobile Campus 2012 AksesWiFi Gratis Flash Zone di Kampus Ternama



Jakarta, 29 October 2012

Untuk memfasilitasi kebutuhan generasi muda terhadap akses layanan data di era digital, Telkomsel menggelar akses WiFi gratis menggunakan Flash Zone di berbagai Perguruan Tinggi ternama di Indonesia. Mahasiswa dapat menikmati Gratis 3 jam di seputar lokasi kampus untuk berbagai keperluan seperti download/ upload,transfer file, akses jejaring sosial seperti facebook,twitter,dan akses informasi lainnya.

Telkomsel melalui Telkomsel Mobile Campus (TMC)  mewujudkan inovasi yang sangat bermanfaat dan dapat dinikmati secara langsung oleh kampus dan mahasiswa-mahasiswa yang tergabung dalam komunitas pelanggan Telkomsel.

Head of Area Jabotabek Jabar Group Venusiana Papasi, mengungkapkan,”Telkomsel menyadari bahwa saat ini layanan data merupakan kebutuhan dasar bagi para pelanggan, khususnya mahasiswa. Bahkan dari total pelanggan Telkomsel yang berjumlah 121 juta, lebih dari 51 juta diantaranya adalah pelanggan layanan data. Mahasiswa sebagai segmen anak muda yang selalu butuh akan segala  informasi baik dalam maupun luar negeri merupakan potensi besar dalam layanan data.”

Dengan didukung penuh oleh Telkom sebagai penyedia jaringan Wifi, Telkomsel terus berkomitmen untuk menyiapkan akses WiFi gratis menggunakan Flash Zone  di seluruh kampus di Indonesia, khususnya yang tergabung  dalam komunitas kampus Telkomsel. Sampai akhir tahun ini, Telkomsel menargetkan lebih dari 200 Kampus untuk dilengkapi fasilitas WiFi.

Venusiana Papasi,menambahkan bahwa layanan Wifi Gratis di kampus ini dapat dinikmati oleh seluruh pelanggan Telkomsel, baik kartuHALO, simPATI mapun kartu As. Untuk mendapatkan WiFi gratis menggunakan Flash Zone, mahasiswa dan civitas akademika di kampus cukup melakukan akses ke *363*601# untuk mendapatkan username dan password.

Setelah memasukkan password, maka pelanggan harus memasukkan login dengan nomor ponsel untuk mendapatkan gratis 180 menit pertama (3 Jam). Setelah masa akses gratisnya habis, selanjutnya pelanggan bisa membeli paket Flash Zone dengan harga yang sesuai dengan kantong mahasiswa yaitu mulai dari Rp 2.000.

Untuk tetap  menggunakan akses internet, Telkomsel menyediakan Paket Flash Zone per-jam, harian, mingguan dan bulanan sesuai dengan kebutuhan. Tarif Paket Flash Zone tersedia mulai dari Rp 2.000per jam sampai dengan Rp 5.000 per hari, tarif paket mingguan mulai dari Rp 10.000 sampai dengan Rp 25.000 serta tarif bulanan mulai dari Rp 25.000 sampai dengan Rp 50.000.

Per tanggal 29 Oktober 2012 ini , layanan Wifi gratis dengan Flash Zone sudah tersedia secara serentak di 5 kampus, yaitu ITS-Surabaya, Universitas Negeri Medan-Sumatera Utara, Universitas Mulawarman-Samarinda,  Universitas Udayana-Bali dan Universitas Kristen Indonesia-Jakarta. Layanan di beberapa Perguruan Tinggi lainnya akan dilakukan secara bertahap. Untuk memudahkan mahasiswa dalam mendapatkan akses WiFi gratis, maka lokasi kampus akan ditandai dengan signage khusus WiFi-flashzone dari Telkomsel.

Penyediaan layanan wifi di kampus ini merupakan bagian program sinergi Telkomsel dan Telkom untuk meningkatkan kualitas layanan data Telkomsel berkecepatan tinggi baik untuk stationary maupun mobile. Telkom telah menargetkan akan menggelar 100 ribu AP (access point) di tahun 2012 dan 1 juta AP di tahun 2013, dan 10 juta AP di 2015.

Telkomsel berkomitmen dan konsisten untuk memberikan karya dan kontribusi terbaik untuk kemajuan Masyarakat Indonesia, baik dari sisi produk, layanan, inovasi dan program-program terdepan bagi Indonesia. Telkomsel Paling Indonesia.

Telkomsel Luncurkan Layanan GupShup di Indocomtech 2012



Jakarta, 2 November 2012

Telkomsel hadirkan layanan GupShup bertepatan dengan penyelenggaraan pameran komputer dan perangkat selular terbesar Indocomtech 2012 pada 31 Oktober hingga 4 November 2012. Dengan GupShup, setiap pelanggan dapat saling terhubung dengan pelanggan lainnya di seluruh Indonesia, termasuk update status dan melihat status teman maupun komunitasnya melalui media SMS.

GupShup merupakan layanan jejaring sosial di mana pelanggan bisa membuat grup sendiri dan mengajak teman untuk menjadi anggota di dalam grup tersebut. Pelanggan dapat membuat maupun bergabung dengan grup yang populer seputar olahraga, musik, hiburan, teknologi, kesehatan, dan masih banyak jenis kategori menarik lainnya. GupShup dapat diakses melalui SMS ke nomor 081285100001, website www.gupshup.me, dan juga aplikasi yang diunduh melalui BlackBerry (gupshup.me/bb), iPhone (gs.im/iphone), serta ponsel Android (gs.im/gupshupweb).

POH Head of Digital Life Business Group Marina Kacaribu mengatakan, “Hadirnya layanan GupShup akan semakin mengukuhkan Telkomsel sebagai operator selular yang inovatif, memenuhi keinginan dan kebutuhan pelanggannya. Kini para pelanggan Telkomsel bisa menikmati cara yang berbeda dan lebih asyik dalam berinteraksi dengan kerabat secara mudah melalui media SMS. Dengan GupShup pelanggan dapat membangun komunitasnya secara mudah, termasuk bergabung di grup dalam jumlah yang besar.”

Untuk layanan via SMS, seluruh aktivitas pengiriman pesan ke nomor GupShup 081285100001 akan dikenakan tarif SMS normal, termasuk ketika menjawab SMS konfirmasi. Ketika pelanggan mengirim pesan ke grup yang dipilihnya, maka seluruh anggota grup tersebut akan menerima SMS secara GRATIS. Sementara untuk layanan GupShup via website dari ponsel dan juga aplikasi akan dikenakan tarif data normal.

Menurut CEO sekaligus pendiri GupShup Beerud Sheth, “Tingkat penetrasi ponsel di Indonesia melonjak drastis dalam lima tahun terakhir. Memasuki pasar Indonesia adalah kunci bagi GupShup dalam usaha memperkuat kehadiran kami di seluruh dunia."

Selama 5 hari penyelenggaraan Indocomtech, Telkomsel membuka booth dengan beragam promo produk bundling dengan harga super murah, broadband corner, dan doorprize khusus untuk pelanggan Telkomsel yang berkunjung. Yang paling utama, melalui acara ini Telkomsel bisa lebih dekat dengan pelanggan.

Sejalan dengan visi sebagai penyedia layanan mobile lifestyle terbaik, Telkomsel ingin menghadirkan paduan yang sempurna antara kecanggihan ponsel dengan inovasi layanan yang didukung jaringan terluas dan berkualitas. Sebagai service leader layanan selular di Indonesia, kini Telkomsel telah dipercaya melayani lebih dari 121 juta pelanggan yang menjadikan Telkomsel sebagai operator terbesar nomor 7 di dunia dari sisi jumlah pelanggan.

Telkomsel Hadirkan Petualangan Seru Flash Bond City di Bandung



Bandung, 3 November 2012

Telkomsel menggelar Flash Bond City bagi pelanggannya di Bandung yang ingin berpetualang menjadi agen pilihan layaknya James Bond. Pelanggan yang ingin berpartisipasi cukup daftar ke www.Flashbondcity.com dan mengaktifkan paket Opera Mini, lalu mengikuti petunjuk yang diberikan melalui Radio OZ.

Kegiatan Flash Bond City ini digelar serentak di 6 kota Indonesia yakni Bandung, Yogyakarta, Surabaya, Medan, Balikpapan, dan Makassar.

Head Of Service Management Telkomsel Jabar Department, Sri Bimo Ariyanto mengatakan, “Kami ingin memberikan apresiasi bagi pelanggan TELKOMSELFlash yang kini berjumlah lebih dari 9 juta pelanggan. Berbagai aktivitas dalam Flash Bond City mengharuskan peserta untuk meng-upload dan mengirim data ke jejaring sosial maupun website, sehingga diharapkan dapat menghibur sekaligus bermanfaat bagi pelanggan untuk merasakan asyiknya pengalaman internetan dengan menggunakan layanan mobile broadband Telkomsel.”

Kami telah menjalin kemitraan dengan Telkomsel selama tiga tahun dan ikut mendukung layanan mobile broadband Telkomsel melalui aplikasi Opera Mini", ujar Daud Irsan Aditirto, Direktur - Business Development, Opera Software Indonesia. "Kami senang dapat dipilih untuk ikut berpartisipasi dalam program ini dan berbagi kebersamaan dengan para pelanggan Telkomsel. Visi kami adalah memberikan pengalaman berinternet yang lebih baik di ponsel, apapun jenis ponsel anda.

Untuk ikutan program ini, pelanggan harus mendaftar ke www.Flashbondcity.com dan mengaktifkan paket internet Opera Mini. Website Flash Bond City akan muncul secara otomatis di speed dial Opera Mini. Bagi 100 pelanggan pertama yang berhasil mendaftar akan mendapatkan tiket nonton gratis sekuel film terbaru James Bond berjudul Skyfall pada 3 November 2012 di bioskop pilihan yang ada di 6 kota.

Program di Bandung bekerjasama dengan Radio Oz Bandung. Setiap peserta akan mendapatkan petunjuk dari radio untuk menuju ke tempat di mana Mr. Bond berada. Selanjutnya peserta diminta berfoto dengan Mr. Bond untuk membuktikan kalau mereka sudah benar-benar bertemu dengannya. Hasil foto diunggah (upload) ke microsite www.Flashbondcity.com atau dikirim melalui jejaring sosial Twitter dengan mention ke @telkomselflash dan hashtag sesuai kota di lokasi pelanggan berada.

Semakin cepat peserta memecahkan rahasia, menemukan spot, berfoto dengan Mr. Bond dan mengunggah fotonya, maka semakin besar pula kesempatan menang dan menjadi agen terbaik pilihan Mr. Bond. Telkomsel akan menentukan peraih grand prize, pemenang mingguan dan harian di setiap kota. Menangkan total hadiah utama 14 unit Sony Vaio, 14 unit Tablet Sony, dan 7 unit PlayStation Vita. Tersedia pula hadiah mingguan berupa ponsel Sony dan PlayStation Portable (PSP), serta hadiah harian pulsa Rp 100.000 dan Modem Mobe Wireless ZX701 dari Intertec seharga Rp 100.000.

Saat ini Telkomsel telah melayani sekitar 51 juta pelanggan data. Tercatat penggunanan layanan internet Telkomsel di Bandung dan Jawa Barat juga meningkat tajam, hal ini terlihat dari daily payload pemakaian internet pelanggan yang mencapai 12.93 Terra Byte

 “Karakter Bond yang sigap dan cepat sangat cocok dengan layanan Telkomsel Flash yang dihadirkan oleh Telkomsel di Bandung ini,” lanjut Bimo

Sebagai salah satu dari 100 kota Broadband City Telkomsel, pelanggan di Bandung akan menikmati kecepatan internet paling nyaman berkat dukungan 1.400 BTS Node-B dan 3.000 BTS 2G yang digelar Telkomsel di Bandung, Jawa Barat dan sekitarnya.

Seiring fokus dalam peningkatan kualitas layanan mobile broadband, Telkomsel telah menghadirkan bandwith dengan kapasitas gateway internet internasional sebesar 20 Gb yang didukung jaringan 3G terluas berkualitas terbaik melalui lebih dari 13.400 Node B atau BTS 3G yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia.